Jawaban yg banyak diminta
Penambahan Terbaru
Travian Answers
Mulailah dengan pertanyaan Anda
Mencari dengan menjawab pertanyaan
Untuk menemukan jawaban, pilihlah kategori induk kemudian kategori bawahnya sampai jawaban muncu. Jika Anda tidak dapat menemukan jawaban yang Anda butuhkan maka Anda dapat kami di bagian bawah.
Saya memiliki pertanyaan
Mencari dengan kata kunci
Anda dapat dengan mudah menemukan jawaban Anda dengan mengetik kata kunci yang Anda cari. Contoh: bagaimana untuk menghancurkan sebuah bangunan? Ketik saja "menghancurkan" dan lihat jawaban berhubungan dengan kata kunci ini.
Mencari melalui sitemap
Apakah Anda lebih suka mencari melalui sitemap umumnya seperti yang Anda ketahui dari situs Web favorit Anda? Tidak ada masalah, cukup gunakan sitemap Jawaban-navigasi untuk menemukan jawaban Anda.
Bangunan - Keajaiban dunia
Apa yang dimaksud dengan keajaiban dunia?
Keajaiban dunia (atau dikenal sebagai Wonder of the World) adalah suatu keindahan seperti yang selalu dibicarakan sepanjang masa. "Bangunan" ini dibangun untuk memenangi sebuah server (mencapai tingkat 100). Pembangunan setiap tingkat Keajaiban Dunia menghabiskan ratusan ribu (bahkan jutaan) sumber daya. Untuk spesifik waktu pembangunan dan biayanya dapat anda lihat di bawah. Seperti yang anda lihat pada biaya bangunan, seorang pemain tidak bisa membangun Keajaiban Dunia sendiri. Bahkan, sangat tidak mungkin sebuah aliansi yang berdiri sendiri mampu menyelesaikan Keajaiban Dunia. Alasannya, bukan hanya karena jumlah sumber daya yang dibutuhkan, tetapi pada jumlah pasukan yang diperlukan untuk mempertahankan desa WW tersebut.
Desa keajaiban dunia
Di T4, Natars hadir dalam permainan sejak awal. Mereka awalnya akan menduduki 8 desa di luar wilayah abu-abu (dengan 50% pasukan pertahanan lebih banyak di dalamnya) dan 6 desa di daerah abu-abu di tengah peta, tetapi mereka dapat memperluas kerajaan mereka. Khususnya, desa yang dihapus dari pemain lain akan dikonversi menjadi desa Natarian, sehingga mereka juga dapat mendiami wilayah di luar wilayah abu-abu. Namun, dari semua desa ini, hanya 14 yang merupakan desa Wonder of the World. Di samping ibu kota Natarian (yang akan selalu muncul pada koordinat 0 | 0) desa Wonder of the World mana pun dapat ditaklukkan dan selanjutnya digunakan untuk membangun Wonder of the World yang tersohor.
Tambahan informasi Desa WW
Tak satu pun dari 13 desa WW Natar memiliki dinding atau kastil / istana. Hal ini sangat penting untuk diperhatikan jika anda berencana untuk menaklukkan sebuah desa Natar.Waktu dan sumber daya berpotensi untuk hilang jika catapult dikirim ke desa-desa WW dengan tujuan menghancurkan tempat tinggal / istana.
Emas tidak dapat digunakan di desa ini untuk apapun. Tidak ada NPC, dan tidak ada pembangunan kilat. Namun, dua tingkat WW dapat mengantri pada waktu tertentu. Hal ini SANGATLAH penting di akhir permainan. Jika catapult menargetkan gudang besar pada saat WW telah mencapai tingkat 98, serangan tidak akan melakukan kerusakan yang signifikan pada keajaiban dunia (pembangunan tingkat 99 dan 100 sudah mengantri).
Pasukan mengkonsumsi setengah gandum seharusnya ketika memperkuat WW. Ini merupakan nilai tambah bagi pemegang WW, tapi WW tetap memiliki dampak negative yang signifikan dalam perlombaan WW (WW Race).
Selain itu, WW bisa diberi nama ketika sudah mencapai tingkat 1. Penamaan WW juga perlu diperhatikan agar tetap sopan dan tidak melanggar aturan, jadi pilihlah dengan bijak. Nama tidak dapat diubah lagi setelah WW mencapai tingkat 11.
Proses konstruksi di desa Natarian adalah setengah dari sebuah desa normal.
Setelah denah bangunan muncul dalam permainan, unit di desa Wonder of the World hanya akan mengkonsumsi 50% tanaman.
Desa Denah Natar (Oasis Natar)
Desa denah Natar, juga dikenal sebagai Natarian Oases, adalah desa yang menampung Denah bangunan Keajaiban Dunia. Desa-desa ini (mereka adalah desa, bukan oasis) muncul pada waktu yang telah ditentukan setelah dimulainya server.
Denah bangunan muncul di suatu tempat di dekat koordinat tersebut:
Bagian peta |
Koordinat |
North West |
(-18|30) (-35|4) (-45|37) |
South West |
(-26|-25) (-10|-57) (-55| -20) |
North East |
(33|12) (12|33) (10|56) (55|20) |
South East |
(30|-20) (4|-35) (44|-37) |
*Catatan * Jika spawn diblokir, denahnya akan spawn di lokasi terdekat yang tersedia untuk co-ords normal, denah cermin juga akan bergerak dengan jumlah bidang yang sama
Sebagai contoh: Jika Denah NW -35 | 4 diblokir dengan sebuah desa itu mungkin pindah ke -35 | 6 , denah yang berlawanan SE 4 | -35 juga akan pindah ke 6 | -35 untuk mencocokkan
Ada kemungkinan bahwa denah mungkin perlu bergerak jauh dari posisi yang diiklankan terutama pada server yang lebih besar atau lebih aktif
Anda dapat mengambil alih denah bangunan dengan cara yang sama Anda dapat mengambil alih artefak dari Natars dan pemain lain.
Pengumuman akan dibuat ke seluruh server saat login bahwa denah Natar telah ada di server.
Mengapa Denah Bangunan Kuno WW begitu PENTING
Denah Bangunan Kuno WW sangatlah penting. Dalam rangka untuk mulai membangun sebuah keajaiban dunia di sebuah desa WW, pemain yang memiliki desa WW pertama harus memiliki Denah Bangunan Kuno WW. Sebuah Denah Bangunan Kuno tunggal akan mengijinkan pemilik dari sebuah desa WW untuk membangun WW dari tingkat 0 sampai tingkat 49. Namun, agar pemain dapat membangun WW tingkat 49 sampai tingkat 100, pemain lain di dalam aliansi yang sama HARUS memiliki rencana WW kedua. Hal ini dapat dilakukan oleh SIAPAPUN (pemain lain di dalam aliansi).
Bagaimana cara mendapatkan Denah Bangunan Kuno WW Natar ATAU dari pemain lain yang telah memilikinya
- Pemain yang akan mengambil Denah Bangunan Kuno HARUS memiliki tingkat 10 Gudang Ilmu di desa tempat penyerang mereka berangkat.
- Gudang Ilmu dari desa dimana Denah Bangunan Kuno akan disimpan (baik oleh Natars atau pemain lain) HARUS dihancurkan agar Denah Bangunan Kuno bisa diambil.
- Seorang Kesatria dikirim dari desa yang memiliki Gudang Ilmu tingkat 10 harus selamat pada serangan setelah Gudang Ilmu musuh dihancurkan. Karena hanya kesatria yang dapat membawa Denah Bangunan Kuno.
Hal ini dapat dilakukan kapan saja dan dalam urutan logis. Pemain pertama dapat menghabisi pasukan didesa tempat Denah Bangunan Kuno musuh berada, orang kedua bisa menghancurkan Gudang Ilmu musuh, orang ketiga bisa mengirim kesatria dari desa yang telah memiliki Gudang Ilmu tingkat 10 dan mengambil Denah Bangunan Kudo. Atau, bisa juga semua itu dilakukan oleh satu pemain.
Server akan berakhir ketika salah satu dari peristiwa ini terjadi, mana yang lebih dulu
- Seorang pemain membangun Keajaiban Dunia level 100.
- Natars, yang akan mulai membangun Wonder of the World mereka pada jumlah hari setelah server dimulai, membangun Wonder of the World mereka ke level 100. Setelah mencapai level 75, setiap prajurit Natarian diperlukan, sehingga tidak ada lagi yang tersisa untuk menyerang Wonder of the Worlds yang bersaing yang menjadi milik pemain lain.
Atribut dependen level (seperti biaya konstruksi dan titik budaya yang dihasilkan) dapat ditemukan di sini.
Untuk tabel lengkap waktu konstruksi, klik
tautan ini untuk server dengan kecepatan 1x,
tautan ini untuk server dengan kecepatan 2x dan
tautan ini untuk server dengan kecepatan 3x dan
tautan ini untuk server dengan kecepatan 5x.
Editted By: Cyber Rev